D-III Kebidanan
Visi
  • “Sebagai Penyelenggara Pendidikan Kebidanan yang terdepan dalam mutu dan pelayanan untuk menghasilkan bidan kompeten dalam kesehatan reproduksi wanita dan memiliki karakter serta mampu berdaya saing Internasional pada tahun 2030”
  • Misi
    1. Menyelenggarakan proses pembelajaran yang berbasis kompetensi kebidanan dan penguasaan pendidikan karakter untuk meningkatkan daya saing lulusan.
    2. Menyelenggarakan penelitian dibidang kebidanan khususnya dibidang kesehatan reproduksi dalam rangka pengembangan profesi ilmu kebidanan serta memanfaatkan hasil penelitian bagi pengembangan keilmuan civitas akademika.
    3. Menyelenggarakan pengabdian masyarakat dalam upaya mendorong penerapan asuhan kebidanan khusus dalam bidang kesehatan reproduksi.
    4. Meningkatkan kerja sama pada lintas sektoral dalam bidang kebidanan di tingkat Nasional dan Internasional.
    Tujuan
    1. Menghasilkan bidan yang berkarakter dan mampu melaksanakan asuhan kebidanan secara profesional dalam kesehatan reproduksi dengan sikap kepemimpinan dan bertanggung jawab.
    2. Menghasilkan bidan yang mampu melaksanakan penelitian kebidanan dan memanfaatkan hasil penelitian untuk meningkatkan kualitas asuhan kebidanan dalam kesehatan reproduksi sesuai kebutuhan masyarakat.
    3. Menghasilkan bidan yang berkemampuan dalam memberikan pengabdian kepada masyarakat untuk mendorong penerapan asuhan kebidanan dalam kesehatan reproduksi.
    4. Terjalinnya kerja sama pada lintas sektoral dalam meningkatkan pada bidang kebidanan di tingkat Nasional dan Internasional.
    Profile Lulusan
    Mahasiswa lulusan akan :
    1. Mampu berwirausaha
    2. Memiliki keahlian BTCMN
    3. Mampu melakukan pemasangan Inplan dan IUD
    4. Mampu berbahasa Inggris
    Prospek Kerja
    Prospek kerja mahasiswa lulusan adalah:
    1. Membuka praktik mandiri
    2. Penyuluh kesehatan masyarakat dalam lingkup kebidanan
    3. Tenaga kebidanan di Rumah Sakit